28 April 2007

Maulid Nabi Muhammad SAW 1429 H

Sebagai ungkapan rasa cinta kepada Rasulullah SAW, kami telah menyelenggarakan rangkaian kegiatan berupa ”Maulid Nabi Muhammad SAW dan Santunan Anak Yatim”.

Dari hasil penarikan dana, terkumpul sumbangan dari Para Dermawan Kaum Muslimin Warga RW.12 dan lainnya sebesar Rp. 5.471.000,- (Lima juta empat ratus tujuh puluh satu ribu rupiah).

Penyerahan santunan dilaksanakan bersamaan dengan acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1428 H, pada hari Ahad tanggal 20 April 2007 Pukul 08.00 WIB s.d Selesai, dengan susunan acara sebagai berikut :
  1. Pembukaan.
  2. Qira’atul Qur’an.
  3. Sambutan – Sambutan.
  4. Santunan Anak Yatim.
  5. Tampilan Santri-santri Al-Muhajirin.
  6. Pembacaan Shalawat Nabi.
  7. Ceramah Umum, oleh : USTADZ ALI IMRAN
  8. Pembacaan Do’a
  9. Penutup

15 April 2007

Maulid Nabi Muhammad SAW 1428 H

Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1428 H, Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al-Muhajirin, telah menyelenggarakan acara Tabligh Akbar pada hari Sabtu tanggal 14 April 2007 Pukul 20.00 WIB (Ba’da Isya), dengan susunan acara sebagai berikut :

20.00 - 20.05  PEMBUKAAN 
20.05 - 20.20  QIRO'ATUL QUR'AN (Bpk. Ust. Mulyadi) 
20.20 - 20.30  Sambutan-1 :  KETUA DKM AL-MUHAJIRIN (Bpk. Suhar) 
20.30 - 20.40  Sambutan-2 :  KETUA RW. 12 (Bpk. Yaya Mulyana) 
20.40 - 20.55  SANTUNAN KAUM DHU'AFA 
20.55 - 21.05  TAMPILAN DA'I CILIK 
21.05 - 22.05  Tabligh-1 : HABIB SALIM UMAR AL-HAMID (dari Jakarta) 
                    (Tema : ”  ROSULULLOH Idola Sesungguhnya ”) 
22.05 - 22.20  PEMBACAAN SHOLAWAT NABI 
22.20 - 23.20  Tabligh-2 : HABIB ALWI BIN UTSMAN BIN YAHYA (dari Jakarta) 
                    (Tema : ”  Cinta ROSUL Peduli KAUM DHU'AFA ”) 
23.21 WIB      PENUTUP & DO'A

Acara ini dilengkapi pula dengan pemberian Santunan kepada Anak-anak Yatim Piatu, dihadiri oleh para Pengurus DKM Se-Puri Cendana, dan Kepala Desa Sumber Jaya (Diwakili oleh Bpk. Ashari, Sekretaris Desa).